Selasa, 11 Mei 2010

Pengaruh PBV

Sudarmadi Slamet, 2007. “Pengaruh Price to Book Value (PBV), Debt to Equity Ratio (DER), dan Return On Equity (ROE) terhadap Harga Saham pada Perusahaan Makanan dan Minuman di Bursa Efek Indonesia”. Skripsi. Program Studi Manajemen Keuangan, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Semarang.

Kata Kunci : PBV, DER, ROE dan Harga Saham


Abstraksi
Perusahaan Makanan dan Minuman merupakan salah satu industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Alasan dari dipilihnya sektor usaha ini, karena industri makanan dan minuman merupakan usaha yang bergerak di sektor riil dan sangat 7,78 % dengan nilai signifikansi sebesar 0,010 sehingga DER berpengaruh terhadap harga saham. Dan ROE memberi sumbangan sebesar 0,27 % dengan nilai signifikansi sebesar 0,003 sehingga ROE berpengaruh terhadap harga saham. dipengaruhi oleh kondisi ekonomi serta merupakan salah satu sektor yang berkontribusi secara signifikan terhadap perekonomian nasional. Dalam dunia pasar modal kinerja perusahaan dapat diinterprestasikan dengan naik turunnya saham.

Terdapat dua macam analisis untuk menentukan nilai saham, yaitu analisis fundamental dan analisis teknikal. Salah satu analisis yang digunakan untuk memprediksi harga saham adalah dengan analisis fundamental. Analisis fundamental merupakan analisis yang berkaitan dengan kondisi internal perusahaan. Dalam penelitian ini yang dimaksud kondisi internal perusahaan adalah kinerja keuangan perusahaan yang terdiri dari PBV, DER, dan ROE.


Perumusan Masalah

Permasalahan yang terjadi yaitu, PBV turun tetapi diikuti dengan kenaikan harga saham, DER naik diikuti dengan kenaikan harga saham, dan ROE turun diikuti dengan kenaikan harga saham. Maka permasalahan dalam penelitian ini dirumuskan (1) Adakah pengaruh PBV, DER, dan ROE terhadap harga saham baik secara simultan maupun parsial, (2) Seberapa besar pengaruh PBV, DER, dan ROE terhadap harga saham. Sampel penelitian ini diambil secara purposive sampling, yaitu 17 perusahaan makanan dan minuman yang go public di BEJ pada tahun 2003-2005. variabel independent dalam penelitian ini adalah PBV, DER, dan ROE, sedangkan variabel dependentnya adalah harga saham. Metode pengumpulan data dilakukan dengan metode dokumentasi. Metode analisis yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah analisis regresi berganda dengan terlebih dahulu melakukan uji asumsi klasik.


Hasil penelitian

Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel PBV, DER, dan ROE mempengaruhi harga saham secara simultan, sedangkan secara parsial semua variabel mempengaruhi harga saham. Secara bersama-sama variabel bebas memberikan sumbangan terhadap variabel terikat sebesar 19,74 % sedangkan 80,26 % dipengaruhi faktor lain di luar model. Sedangkan sumbangan variabel bebas terhadap variabel terikat secara parsial yaitu PBV memberi sumbangan sebesar 0,29 % dengan nilai signifikansi sebesar 0,001 sehingga PBV berpengaruh terhadap harga saham. DER memberi sumbangan sebesar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar